4 Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel 2024

Novelia Sinaga

Penting untuk mengetahui bagaimana cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel agar ketika kuota internet Telkomsel kamu yang masih bersisa banyak tidak jadi terbuang dengan sia-sia karena masa aktif yang telah hangus.

Kadang-kadang sebagai pengguna Telkomsel kamu mungkin pernah kesal melihat kuota internet Telkomsel kamu yang masih banyak namun masa aktifnya sudah akan habis. Namun seharusnya anda tidak perlu khawatir sih guys, karena beruntungnya Telkomsel kini telah menyediakan fitur perpanjangan masa aktif kuota internet.

Perpanjangan masa aktif merupakan sebuah layanan untuk memperpanjang masa aktif kuota internet. Artinya pelanggan dapat membeli perpanjangan masa aktif ketika sisa kuota internet yang dimilikinya masih banyak namun masa aktifnya sudah hampir habis. Nah, lalu bagaimanakah cara memperpanjang masa aktif kuota internet? Simak beberapa cara dengan langkah-langkah yang mudah dan sederhana dalam artikel ini!

Apakah Bisa Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel Diperpanjang?

Sebelum lanjut membahas lebih dalam tentang bagaimana cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel, hal pertama yang perlu untuk kamu ketahui tentu saja adalah memastikan apakah masa aktif kuota internet Telkomsel memang dapat diperpanjang.

Telkomsel sebagai salah satu provider seluler paling bagus di Indonesia memberikan berbagai tawaran paket atau kuota yang dapat digunakan oleh pengguna Telkomsel untuk berbagai kebutuhan yang berkaitan dengan komunikasi. Salah satu penawaran kuota paling banyak diminati adalah kuota internet. Masing-masing kuota internet memiliki jangka masa aktif tertentu mulai dari harian, mingguan, bulanan, bahkan ada juga yang sampai tahunan.

Namun sangat disayangkan bahwa kadang-kadang kita memiliki kuota internet yang giga byte-nya masih banyak sementara masa aktifnya sudah hampir habis. Sisa kuota tersebut akan hangus apabila masa aktifnya telah habis. Namun anda tidak perlu khawatir! Karena menariknya Telkomsel menyediakan fitur perpanjangan masa aktif kuota internet. Fitur ini akan sangat bermanfaat ketika anda memiliki sisa kuota internet yang masih banyak tapi sudah mendekati batas masa aktifnya. Jadinya sisa kuota anda tersebut tidak akan terbuang dengan sia-sia.

Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel

Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel
Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel

Terdapat beberapa cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel mulai dari melalui dial up, SMS, Via aplikasi My Telkomsel dan bisa juga melalui kode rahasia. Dibawah ini kami sajikan masing-masing cara dengan langkah-langkah yang praktis sehingga mudah untuk kamu ikuti.

  • Melalui Dial Up *888#

Cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel yang pertama akan kami tampilkan dapat dilakukan melalui dial up. Cara ini merupakan cara yang paling umum dilakukan oleh sebagian besar pengguna Telkomsel, karena langkah-langkahnya yang cukup mudah dan sederhana. Nah, langsung saja kami urutkan dibawah ini beberapa langkah-langkahnya:

  1. Silahkan mulai langkahnya dengan membuka menu telepon di perangkat anda
  2. Tekan *888# diikuti dengan mengetuk tombol memanggil
  3. Maka akan tampil beberapa opsi, pilihlah pada opsi nomor 2 “beli masa aktif
  4. Pilih paket perpanjangan yang kamu inginkan
  5. Terakhir, selesaikan pembelian
  • Lewat kode rahasia *500*05#

Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel lewat kode rahasia
Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel lewat kode rahasia

Selain melalui dial up, kamu juga bisa memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel dengan menggunakan kode rahasia. Cara yang kedua ini sebenarnya sedikit mirip dengan cara sebelumnya. Agar lebih dapat dipahami, perhatikanlah beberapa urutan langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Buka menu telepon dalam perangkat anda
  2. Lalu tekan *500*05#
  3. Ketuk tombol memanggil dengan menggunakan kartu SIM Telkomsel anda
  4. Pilihlah paket perpanjangan masa aktif yang anda inginkan
  5. Langkah terakhir, balas dengan memilih opsi nomor 1 “ya” untuk mengkonfirmasi transaksi
  • Via aplikasi MyTelkomsel

Selanjutnya, ada juga cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel. Namun perlu untuk diketahui, jika anda ingin mengikuti cara yang ini, anda wajib harus mendownload aplikasinya terlebih dahulu, dan untuk dapat mengaksesnya pun anda harus terhubung dengan jaringan internet. Bagaimanakah cara melakukannya? Berikut ini kami tampilkan.

Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel
Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel
  1. Downloadlah terlebih dahulu aplikasi MyTelkomsel di perangkat anda
  2. Buka aplikasinya
  3. Pada tampilan beranda, kliklah menu “belanja
  4. Ketuk opsi “internet
  5. Maka akan muncul beberapa pilihan menu di sebelah kanan “Filter
  6. Silahkan pilih opsi “perpanjangan masa aktif
  7. Kemudian pilihlah paket perpanjangan masa aktif yang kamu inginkan
  8. Konfirmasi dan selesaikan transaksi
  • Melalui SMS

Cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel yang terakhir dapat dilakukan melalui SMS. Langkah-langkahnya tidak berbeda jauh dari ketiga cara yang sebelumnya telah kami tampilkan. Jika kamu lebih tertarik untuk mengikuti cara ini, maka perhatikanlah urutan langkah-langkahnya dibawah ini:

  1. Buka menu pesan dalam ponsel anda
  2. Buat pesan baru
  3. Masukkan format pesan dengan mengetik “DATA ON 1000
  4. Kirimkan pesan ke nomor 3636
  5. Jika sudah selesai, langsung saja tekan tombol mengirim
  6. Dalam beberapa saat anda akan menerima balasan dari 3636
  7. Silahkan ikuti petunjuk yang mereka berikan hingga pembelian masa aktif berhasil

Apakah Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel Dikenakan Biaya?

Setelah mengetahui beberapa cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel, tentunya anda bertanya “apakah perpanjangan masa aktif kuota internet Telkomsel akan dikenakan biaya” Nah, Jawabannya adalah “YA” Perpanjangan masa aktif kuota internet Telkomsel akan dikenakan tarif sesuai dengan paket perpanjangan yang anda pilih.

Untuk informasi yang lebih lengkap, berikut ini kami tampilkan biaya perpanjangan masa aktif kuota internet Telkomsel

Paket perpanjangan masa aktif Harga 
5 hari Rp2.500
10 hari Rp4.000
15 hari Rp6.000
30 hari Rp14.000
90 hari Rp33.000
180 hari Rp62.000
360 hari Rp115.000

Note: Karena perpanjangan masa aktif kuota internet Telkomsel dikenakan biaya, maka pastikan anda memiliki pulsa yang cukup sebelum melakukan perpanjangan. Perlu untuk anda ingat juga bahwa sewaktu-waktu harga bisa saja mengalami perubahan sesuai dengan kebijakan perusahaan Telkomsel ataupun adanya pemberlakuan promo.

Cara Memberikan Perpanjangan Masa Aktif Kuota Internet Pengguna Telkomsel Lain

Selain menampilkan beberapa cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel, kami juga akan membagikan bagaimana cara memberikan perpanjangan masa aktif kuota internet ke pengguna Telkomsel lain.

Cukup menarik, bahwa Telkomsel tidak hanya menyediakan fitur perpanjangan masa aktif kuota untuk diri sendiri, namun mereka juga memberikan kesempatan bagi pengguna untuk dapat saling membantu dengan cara memberikan paket perpanjangan masa aktif ke pengguna Telkomsel lain seperti keluarga, pacar, sahabat, atau siapa pun orang terdekat kamu.

Nah, bagaimanakah caranya memberikan paket perpanjangan masa aktif ke pengguna Telkomsel lain? Simak langkah-langkahnya berikut ini!

  • Lewat Dial Up

  1. Langkah yang pertama, bukalah menu telepon dalam perangkat anda
  2. Tekan *500*05# diikuti dengan mengetuk tombol memanggil
  3. Maka akan muncul beberapa opsi, silahkan pilih “Gift
  4. Pilih masa aktif yang anda inginkan
  5. Setelah itu masukkan nomor tujuan
  6. Terakhir, pilih ya untuk mengkonfirmasi pembelian perpanjangan masa aktif
  • Melalui aplikasi MyTelkomsel

cara memberikan perpanjangan masa aktif kuota internet ke pengguna Telkomsel lain
cara memberikan perpanjangan masa aktif kuota internet ke pengguna Telkomsel lain
  1. Pastikan aplikasi MyTelkomsel telah terpasang di ponsel anda
  2. Silahkan buka aplikasinya
  3. Pada halaman beranda, tap pada menu “kirim hadiah
  4. Kemudian masukkan nomor penerima perpanjangan masa aktif kuota internet Telkomsel
  5. Selanjutnya pilih “internet” dan klik “perpanjangan masa aktif
  6. Lalu pilihlah paket perpanjangan masa aktif kuota internet yang ingin anda berikan
  7. Konfirmasi dan selesaikan transaksi hingga perpanjangan masa aktif kuota internet berhasil dikirimkan.

Apakah kuota internet Telkomsel yang telah hangus masih bisa dikembalikan?

Tak sedikit orang yang kadang-kadang tidak menyadari bahwa masa aktif kuota internetnya akan habis. Situasi demikian membuat pengguna Telkomsel terlambat melakukan sebuah tindakan untuk memperpanjang masa aktif kuota internet sebelum masa aktif berakhir.

Lantas, apakah kuota internet Telkomsel yang telah hangus masih bisa dikembalikan? Sayang sekali, anda tidak dapat memperpanjang masa aktif kuota internet setelah masa aktifnya habis. Oleh karena itu, pastikan anda memperpanjang masa aktif sebelum masa aktif kuota yang sedang berjalan habis.

Alasan Kenapa Harus Memperpanjang Masa Aktif Telkomsel

Alasan Penjelasan
Pertahankan Nomor Dengan memperpanjang masa aktif, Anda dapat mempertahankan nomor telepon Anda tanpa harus menggantinya. Ini berguna jika nomor tersebut sudah dikenal oleh banyak orang atau digunakan dalam berbagai konteks (pekerjaan, pribadi, bisnis, dll.).
Kemudahan Komunikasi Mempertahankan masa aktif memungkinkan Anda untuk tetap terhubung dengan keluarga, teman, dan rekan bisnis tanpa harus menghadapi gangguan atau ketidaknyamanan yang disebabkan oleh nomor yang tidak aktif.
Akses Layanan dan Promosi Dengan masa aktif yang aktif, Anda dapat mengakses berbagai layanan, promosi, dan paket data yang ditawarkan oleh Telkomsel dan operator lainnya. Anda tidak akan melewatkan kesempatan untuk mendapatkan manfaat tambahan.
Penting untuk Keamanan Nomor telepon Anda mungkin terkait dengan layanan keamanan seperti pemberitahuan dua faktor (2FA) atau pemulihan akun. Mempertahankan masa aktif memastikan akses yang stabil ke layanan tersebut.
Tidak Mengganggu Layanan Lain Ketika masa aktif habis, nomor telepon Anda dapat diambil kembali oleh operator dan diberikan kepada pelanggan lain. Memperpanjang masa aktif mencegah gangguan ini.

Penutup

Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel
Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel

Dalam panduan ini, kami telah menjelaskan beberapa cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel. Semoga informasi yang telah kami bagikan bermanfaat untuk memastikan kuota internet anda tetap aktif sampai sisa kuota habis terpakai.

Dengan mengetahui cara memperpanjang masa aktif kuota internet Telkomsel, kini anda tidak perlu lagi khawatir ketika sisa giga byte kuota internet anda masih banyak tapi masa aktifnya sudah akan hangus. Namun disamping itu, ingatlah untuk selalu memeriksa masa aktif kuota anda secara berkala. Agar kamu bisa segera melakukan perpanjangan masa aktif kuota internet, apabila sisa kuota internet kamu masih banyak sementara masa berlakunya tinggal sedikit.

Postingan Terkait

X